Baubau Tuan Rumah Rakorda BPBD se Sultra

La Ode Muslimin Hibali, SE., M.Si

Baubau

Kota Baubau terpilih sebagai tuan rumah pelaksanaan rapat koordinasi daerah (Rakorda) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) se Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun 2022. Para pimpinan BPBD 17 kabupaten/kota di bumi anoa akan berkumpul di negeri Sara Patanguna selama tiga hari, 27 – 29 Maret 2022.

Momen ini sangat penting sebab seluruh perwakilan yang hadir akan mengkoordinasikan, serta menyampaikan segala permasalahan kebencanaan di daerahnya masing-masing. Akan dihadiri langsung Kepala BNPB, Mayor Jenderal TNI Suharyanto, juga Gubernur Sultra, Ali Mazi SH.

Kepala BPBD Baubau, La Ode Muslimin Hibali SE MSi mengatakan, Rakorda merupakan kegiatan Pemprov melalui BPBD Sultra. Yang kemudian menunjuk Kota Baubau sebagai tempat pelaksanannya.

Pihaknya, lanjut Muslimin, telah menyiapkan segala sesuatu guna menyukseskan agenda penting tersebut.

“Kita juga sudah siapkan proposal terkait kebencanaan di Baubau. InsyaAllah, mudah-mudahan bisa direspon pemerintah pusat (BNPB),” kata Muslimin, ditemui di kantornya.

Rakoorda nantinya dilaksanakan di salah satu gedung pertemuan dengan tetap mengedepankan standar protokol kesehatan (Prokes) secara ketat. [Red]


Komentar