PKK Baubau Mendulang Piala, Juarai Enam Lomba Sekaligus

Baubau

Tim Penggerak PKK Kota Baubau dibawah kepemimpinan Ketua Wa Ode Nursanti Monianse kembali mengukir prestasi. Bahkan tidak tanggung-tanggung mampu menjuarai enam lomba sekaligus.

Dalam Lomba 10 Program PKK tingkat Sultra, PKK Baubau mendulang lima piala lima katergori lomba yang berhasil dijuarai. Piala diterima langsung Wa Ode Nursanti Monianse dalam puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke- 51 Sultra, yang digelar di Hotel Clarion kendari.

Kejuaraan yang dijuarai PKK Baubau antara lain :

1. Juara 1 Pokja 1 dengan program orang tua hebat,
2. Juara 1 Pokja 4 dengan program pencegahan stunting,
3. Juara 2 Tertib Administrasi PKK,
4. Juara 2 Pokja 3 dengan Program Hatinya PKK,
5. Juara 3 Pameran Mini dalam rangka HKG PKk Ke- 51.

HKG 51 ini juga Paduan Suara PKK Baubau dipercayakan untuk membawakan lagu Mars PKK dan Mars HKG PKK.

Selain lima juara diatas, PKK Baubau juga mendapatkan menjuarai dan penghargaan tingkat Nasional dalam ajang lomba film pendek Pencegahan Stunting. Film inipun menjadi edukasi bagi seluruh masyarakat Indonesia, sebagaimana upaya bersama dalam mencegah dan menurunkan angka stunting.

Wa Ode Nursanti Monianse mengungkapkan rasa syukur yang mendalam, bisa memberikan yang terbaik Baubau, melalui 10 Program PKK. Pencapaian saat ini adalah merupakan hasil kerjasama TP PKK Kota Baubau disemua jenjang. Mulai dari TP PKK Kota Baubau, PKK Kecamatan, dan PKK Kelurahan.

“Tentu prestasi ini juga tak lepas dari bantuan Pemerintah Kota Baubau, yang telah menjadi mitra utama PKK Baubau dalam menjalankan 10 programny,” ungkapnya.

Istri Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse ini, tak lupa mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu PKK Baubau, sehingga bisa memberikan yang terbaik.

Ia menambahkan, prestasi yang diraih jangan membuat terlena dan berbangga diri. Tetapi harus menjadi motivasi bagi PKK Baubau untuk bisa memberikan yang lebih baik lagi ditahun tahun mendatang.

Ketua Dekranasda Baubau ini mengingatkan kepada seluruh jajaran pengurus PKK Baubau, agar bersama-sama menyadari, bahwa kedepan tugas tugas PKK tentu akan semakin banyak. Terutama dalam upaya menurunkan angka stunting, dan mendorong peningkatan kesadaran masyarakat, untuk bisa memanfaatkan halaman pekarangan, terlebih untuk memenuhi kebutuhan keluarga sehari hari.

“Semoga PKK Baubau pada tahun tahun mendatang akan tetap memberikan yang terbaik untuk Kota Baubau. Dan tentu untuk mewujudkannya, kita harus terus kompak dan bekerja sama,” spiritnya.

(Redaksi)

Komentar