Tiga Kelurahan Wakili Baubau Ikut Lomba PKK

BAUBAU

Tiga Kelurahan: Kaobula kelompok kerja (Pokja I), Lakologou (Pokja II dan IV), dan Kelurahan Waborobo (Pokja III) mewakili Kota Baubau dalam Lomba 10 Program Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kota Baubau Waode Nursanti SPd mengatakan, Tim Penilai dari Provinsi bertandang ke Kelurahan Waborobo untuk melakukan penilaian ‘Hatinya PKK’. Tak hanya menilai, Tim Penilai juga memberikan pembekalan, dan pembinaan kepada kelompok PKK tingkat Kota Baubau.

“Selain memberi penilaian juga mengimbau kepada masyarakat agar mempertahankan pekarangannya, dan tetap diisi dengan tanaman yang menghasilkan nilai ekonomis,” kata Nursanti.

Menurut Nursanti, tampak wajah bahagia Tim Penilai melihat asrinya pekarangan rumah warga yang ada di Waborobo. Tim Penilai pun sempat membawa pulang tanaman Kemangi khas Waborobo, yang terkenal wanginya.

Diwaktu yang sama Istri Wakil Walikota Baubau La Ode Ahmad Monianse ini menyampaikan pengelolaan sampah di Waborobo.

“Pengelolaan sampah juga kami sudah himbau kepada Lurah Waborobo, agar bersurat ke Dinas Lingkungan Hidup, supaya dibantu bagaimana mengelola sampah organik. Karena Hatinya PKK terintegrasi dengan Pengelolaan sampah,” tuturnya.

[RIDWAN]

Komentar