Pelantikan Anggota DPRD Wakatobi Terpilih, PDIP Terbanyak

Wakatobi

25 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Wakatobi terpilih dalam Pemilu, Pileg 14 Februari lalu, dilantik hari ini, Selasa 1 Oktober 2024.

Pelantikan legislator baru “negeri kepulauan pandai besi ” ini, dipandu Wakil Ketua Pengadilan Negeri Wangi-wangi, Panji Prahistoriawan Prasetyo, diruang rapat paripurna DPRD Wakatobi.

Pelantikan berdasarkan SK Gubernur Sultra No 100.3.3.1/321 Tahun 2024 tentang Peresmian Pengangkatan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Wakatobi Provinsi Sulawesi Tenggara Masa Jabatan Tahun 2024-2029.

PDI Perjuangan berhasil menempatkan legislator terbanyak, yakni 9 kursi. Posisi kedua Partai Golkar dengan 5 kursi. Selanjutnya Hanura 2 kursi, PAN 2 kursi, Gerindra 2 kursi, Nasdem 2 kursi, Demokrat 1 kursi, PKB 1 kursi, dan PKS 1 kursi.

Hadir dalam acara pelantikan, Plt Bupati Wakatobi, Ilmiati Daud, yang sekaligus membacakan sambutan Menteri Dalam Negeri. Hadir pula para tokoh, politisi PDIP H Haliana, dan tokoh, politisi Golkar H Hamiruddin dan H Arhawi. Serta para tamu undangan dari unsur Forkopimda.

Dalam moment bahagia ini hadir pula keluarga, kerabat para anggota DPRD yang dilantik.

Rapat paripurna DPRD Wakatobi dalam rangka peresmian pemberhentian dan pengangkatan anggota DPRD Wakatobi periode 2024-2029, dipimpin Wakil Ketua 1, H Arifuddin, yang sekaligus menyerahkan palu pimpinanan DPRD periode 2019-2024 ke pimpinan sementara DPRD periode 2024-2029, Saharudin. (Redaksi)

Komentar