H Kamil Adi Karim Pimpin DPD PAN Kota Baubau 2021-2026

H. Kamil Adi Karim, SP

Kasamea.com Baubau

H Kamil Adi Karim terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) dalam Musyawarah Daerah (Musda) V PAN se Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) yang digelar secara virtual, Selasa (23/2/21).

H Kamil Adi Karim dalam pidato politik perdana sebagai Ketua DPD PAN Kota Baubau, menekankan konsolidasi menyeluruh kepada seluruh Pengurus DPD PAN kota Baubau, DPC, sampai ke tingkat DPRt. Menyolidkan langkah dan kerja kerja politik kedepan.

H Kamil Adi Karim mengungkapkan, dia mengemban kewajiban dan tanggung jawab yang sangat besar, dengan dipercayakannya dirinya oleh DPP PAN, DPW PAN Sultra untuk memimpin DPD PAN kota Baubau.

H Kamil Adi Karim mengajak seluruh pengurus DPD PAN Kota Baubau agar bersatu untuk berbuat yang terbaik bagi seluruh masyarakat, dan menjadikan PAN terus bersinar di negeri Khalifatul Khamis

Target enam kursi keterwakilan PAN di DPRD Kota Baubau, menjadi spirit H Kamil Adi Karim dalam menahkodai DPD PAN Kota Baubau 2021-2026. Juga keberlangsungan Kepemimpinan Wali Kota Baubau.

“Tanggung jawab saya membesarkan DPD PAN Kota Baubau, oleh karena itu kita konsoslidasi mempersatukan semua kekuatan. Orang yang kuat, disegani, adalah yang bersatu. Makanya kita siap, berikan yang terbaik untuk daerah tercinta kita,” ungkapnya, disambut riuh semangat seluruh pengurus DPD PAN Kota Baubau, DPC, dan DPRt yang hadir.

Ketua Umum PAN H zulkifli Hasan menunjuk langsung H Kamil Adi Karim sebagai Ketua DPD PAN kota Baubau, dan selanjutnya selaku formatur menyusun Kepengurusan DPD PAN Kota Baubau 2021-2026.

[Red]

Komentar